WNA Rusia Jatuh dari Tebing Sedalam 200 Meter di Gunung Rinjani Berhasil Selamat

Ramli Nurawang/Purnawarman
Nyawa WNA Rusia Jatuh di Tebing Sedalam 200 meter di Rinjani Terselamatkan. iNewsLombok.id

Karena tak sanggup membayar paket pendakian yang ditawarkan, korban diduga nekat memilih mendaki secara ilegal. Tiba - tiba sekitar 200 meter dari Pos 2, korban terperosok ke Sungai Mati.

"Pukul 20.49 WITA, korban kembali menghubungi saudara Hanif (warga yang mengantar) melalui Instagram untuk meminta bantuan pertolongan karena terjatuh di tebing dekat Pos 2 dengan mengirimkan lokasi tempat korban terjatuh," ujar Nikolas, Sabtu (5/10/2024).

Hanif kemudian melaporkan kejadian ini ke petugas TNGR. Setelah mendapat laporan, petugas TNGR bersama aparat Polsek Sembalun dan seorang petugas puskesmas bergerak melakukan evakuasi.

"Pada hari Jumat pagi, tim gabungan berhasil mengevakuasi pendaki tersebut dengan menggunakan tandu yang telah disiapkan petugas," katanya.

Selanjutnya tim gabungan berupaya mengevakuasi pendaki tersebut ke Bukit Telu Desa Sembalun. Di lokasi tersebut telah disiagakan dua unit ambulans milik Puskesmas Sembalun untuk penanganan awal.

Dari hasil pemeriksaan luarokter Witha, korban mengalami nyeri dada sebelah kanan, luka robek pada bagian kepala kanan dengan diameter ± 7 cm. Kemudian pergelangan tangan kiri bengkak.

Setelah mendapat perawatan awal di puskesmas Semnalun, korban kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Raden Soedjono Selong untuk penanganan selanjutnya.

Editor : Purnawarman

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network