Menurut Ahmad Sukro yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Lombok Timur gerakan masif pembagian Aneka Jenis Kursi Roda oleh Rachmat Hidayat merupakan upaya gerak cepat agar kalangan disabiltas ataupun penderita lumpuh bisa tertangani dan menikmati hidupnya lebih berarti.
"Tim Aksi Kemanusiaan di instruksi kan untuk mendata semua penderita lumpuh/ cacat dimanapun berada agar nantinya bisa diberikan bantuan Kursi Roda tanpa ada pungutan beaya apapun. Semua gratis dan dijamin dari sumber yang halal," imbuh Sukro.
Sukro menginformasikan dalam bulan Maret ini, Tim Aksi Kemanusiaan RH akan membagikan kurang lebih 30 s.d 50 Kursi roda untuk penderita disabilitas ataupun Lumpuh Layu se pulau Lombok baik kursi roda manual, elektrik dan adaptif.
"Saat ini Stok Kursi Roda yang sudah tersedia 20 item dan tinggal di distribusikan kepada yang berhak menerimanya. Sementara itu daftar inden penerima kursi roda sudah mencapai ratusan orang," kata Sukron
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait