JAKARTA, iNews.id - Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi terbentuk. Sejumlah nama didapuk menjadi pembina di antaranya Habib Luthfi bin Yahya hingga Jenderal TNI (Purn) Wiranto.
Pengumuman berlangsung di Ballroom Grand Kemang, Jakarta Selatan pada Senin (6/11/2023) yang dibacakan oleh Nusron Wahid, Sekretaris TKN Prabowo-Gibran.
"Pembina Habib Luthfi bin Ali bin Yahya, Jenderal (Purn) Wiranto, Aburizal Bakrie, Hatta Radjasa, KH Asep Saifudin Chalim, Laksmana TNI (Purn) Widodo Adi Sucipto, Jenderal (Purn) Agum Gumelar, Letjen TNI (Purn) EE Mangindaan, Siti Harjanti Wismoyo Arismunandar, dan Jefri Geovanie," ucap Nusron.
Dari hasil pantauan di lokasi, pengumuman struktur TKN Prabowo-Gibran ini turut dihadiri cawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) yakni Gibran Rakabuming Raka. Selain itu, terlihat pula petinggi parpol yang tergabung di KIM di antaranya Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PBB, PSI, Gelora, Partai Prima, dan Garuda.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait