Ruang Rahasia I: Menara Audefacium (hal: 40-41)
Aedificium merupakan perpustakaan labirin yang menjadi objek untuk mengungkap misteri dibalik serangkaian pembunuhan tersebut. Aedificium merupakan sebuah menara yang menyerupai sebuah kastil kuno yang terdapat di biara ordo benediktin.
Bangunan tersebut menjulang tinggi yang berderi di belakang gereja. banguna ini menjadi ruang rahasia karena dibawah bangunan tersebut, di dasar batu karang, mayat seorang rahib bernama Adelmo ditemukan tampa diketahui penyebab kematianya.
Seorang Fransiskan bernama William dari Baskerville yang ditemani muridnya yang seorang novis bernama Adso datang ke biara tersebut untuk mengikuti konferensi teologis yang sangat penting. Baru saja tiba di tempat ini, William menerima khabar bahwa beberapa hari yang lalu ada sebuah kematian misterius terjadi di biara ini.
William yang dikenal dengan logika berpikir deduktifnya serta kehebatan analisanya, diminta untuk menyelidiki kematian seorang illuminator muda yang diduga mati karena bunuh diri dengan cara melompat dari jendela menara Aedificium yang tinggi.
Editor : Purnawarman