LOMBOK TIMUR, iNewsLombok.id - Dinas Pertanian dan Perkebunan Nusa Tenggara Barat, berharap pembangunan Kawasan Industri Hasil Tembakau (KIHT) Paokmotong, Kabupaten Lombok Timur mendapat dukungan semua pihak termasuk masyarakat.
Hal ini ditegaskan Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan NTB, Dr. H. Fathul Gani, menyikapi penolakan pembangunan KIHT di lahan eks Pasar Paokmotong, Kabupaten Lombok Timur.
Ia mengatakan bahwa pembangunan KIHT Paokmotong, tidak lain di bangun untuk memaksimalkan hasil tembakau di wilayah Pulau Lombok, sehingga kehadirannya diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Melalui KIHT ini ke depan NTB tidak hanya sebagai penghasil tembakau tapi juga menjadi penghasil cukai," kata Fathul Gani, Sabtu (29/10).
Editor : Purnawarman