KPU NTB Tetapkan Iqbal-Dinda Sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

Purnawarman
KPU NTB Tetapkan Iqbal-Dinda Sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih. iNewsLombok.id/Purnawarman

LOMBOK, iNewsLombok.id - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan nomor urut 3, Lalu Muhammad Iqbal-Indah Damayanti Putri (Iqbal-Dinda), resmi dinyatakan sebagai pemenang dalam Pilkada Gubernur NTB 2024. Penetapan ini diumumkan dalam Rapat Pleno Terbuka oleh Ketua KPU NTB, Muhammad Khuwailid , di Hotel Lombok Astoria, Kamis (9/1/2025) malam pukul 21.10 WITA.

Dengan total suara sebanyak 1.163.194 dari total suara sah atau setara dengan 41,15 persen, Iqbal-Dinda berhasil mengungguli pesaing mereka.

“Kami menetapkan nomor urut 3 saudara Lalu Muhammad Iqbal dan saudari Indah Damayanti sebagai suara tertinggi di Pilgub NTB,” ujar Khuwailid dalam kesempatan tersebut.

Pasangan calon nomor urut 2 Zulkieflimansyah-Suhaili FT (Zul-Uhel) dan pasangan calon nomor urut 1 Sitti Rohmi Djalilah-HW Musyafirin (Rohmi-Firin) tampak tidak hadir di lokasi acara.

Editor : Purnawarman

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network