LOMBOK, iNewsLombok.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nusa Tenggara Barat menyatakan berkas pendaftaran pasangan Zulkieflimansyah-Suhaili FT dan Sitti Rohmi Djalilah-Musyafirin lengkap. Berkas itu diterima saat kedua pasangan mendaftar sebagai peserta Pilgub NTB 2024 pada Rabu (28/8/2024).
“Hari ini kami menerima pendaftaran dua Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Zulkieflimansyah-Suhaili Fadil Tohir dengan 783.606 suara atau 26,68 persen dan Sitti Rohmi Djalilah-Musyadirin dengan 602.321 suara atau 19,6 persen menyatakan berkas yang diberikan itu lengkap diterima untuk pendaftaran,” kata Ketua KPU NTB, Khuwailid
Dia mengatakan, KPU NTB akan memverifikasi administrasi syarat dukungan yang dilampirkan dalam berkas tersebut.
“Kami juga sudah memberikan rekomendasi pemeriksaan kesehatan besok Kamis pukul 7.00 WITA di RSUP NTB,” ujar dia.
Diketahui, Zulkieflimansyah dan Suhaili FT telah mendaftar ke KPU NTB. Keduanya diusung oleh PKS, Demokrat dan Nasdem.
Sedangkan Sitti Rohmi Djalilah dan Musyafirin yang juga telah mendaftarkan diri. Mereka diusung Perindo, PDIP, PKB dan Partai Ummat.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait