Bertambah, 6 Jemaah Haji Asal NTB Meninggal Dunia di Tanah Suci

Purnawarman
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi dr Lalu Hamzi Fikri. iNewsLombok.id/purnawarman

MATARAM, iNewsLombok.id - Jumlah jemaah haji Embarkasi Lombok meninggal di Arab Saudi bertambah menjadi enam orang hal ini terungkap di acara evaluasi keberangkatan Jamaah Haji di lantai 4 Kantor Kemenag Provinsi NTB.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB Hamzi Fikri menyebut enam orang yang meninggal itu dua orang berasal Lombok Barat, satu orang dari Lombok Tengah, satu orang dari Lombok timur dan dua orang dari Bima.

"Dari lombok barat Laki-laki (60), Dari bima dua orang usia 92 tahun wanita dan 51 tahun pria, lombok barat satu 42 tahun wanita, kabupaten lombok tengah pria satu 64 tahun dan terkahir wanita 60 tahun dari lombok timur,"ungkapnya, Selasa (27/6/2023).

Hamzi menyebut penyakit dari jamaah haji yang meninggal memiliki penyakit kadiopaskuler dan ganguan pernafasan.

"Dari enam orang itu empatnya penyakit kardiopaskuler, sisanya dua gangguan pernafasan," ujarnya.

Editor : Purnawarman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network