DPRD NTB: Apa-Apa Program dan Event, Pemprov Selalu Bebankan ke ASN

Purnawarman
DPRD NTB: Apa-Apa Program dan Event, Pemprov Selalu Bebankan ke ASN. (Ruslan Turmuzi)

MATARAM, iNewsLombok.id - Anggota DPRD NTB H Ruslan Turmuzi menyoroti soal setiap program maupun event yang dilaksanakan pemerintah provinsi selalu membebankan ke ASN seperti himbauan pembelian tiket WSBK untuk dibagikan gratis dan yang belum lama ini soal dana stanting dipotong 500 ribu per ASN setelah di suarakan dewan batal dilaksanakan.

"Kalau ASN kita tahu rata-rata, walaupun sedikit. Jangan berpikir pemerintah selalu dibebankan ke pada ASN. Event itu bisnis jadi tau sendiri,"tegas Ruslan, Jumat (11/11/2022) di Mataram.

Politisi PDIP ini juga sejak lama meminta kepada pemerintah agara tidak terlalu jauh melibatkan ASN.

"Tidak boleh melibatkan telalu jauh kepada ASN. Coba siapa sekarang jadi panglima lapangannya. Kalau sifatnya B to B profesional aja pemerintah hanya suport, ada dampak ke daerah, dari event apapun,"

"Kita punya modal dibawa investor ke luar, kalau promosi jauh jauh hari dianggarkan. Kasianlah ASN walaupun kecil, ada bencana ASN, ada PON ASN, jangan sampai jadi kebiasaan. Kemarin mau dipotong 500 ribu dari ASN untuk program stunting, pemerintah harus cari sendiri dananya padahal anggaran dari pusat ada, gagal juga kan itu," tegas Ruslan.

Ruslan menyebut sebagai tuan rumah harus ramah dan murah senyum. Bukan semua harus ditanggung masyarakat. Dalam hal ini saya tidak sepakat," tegas Ruslan

Editor : Purnawarman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network