get app
inews
Aa Text
Read Next : Drift Camp Mandalika 2025: Lahirkan Talenta Muda dan Uji Ketangguhan Teknologi Balap Indonesia

Lombok Tengah Raih WTP ke-13, Ini Komentar DPRD

Rabu, 28 Mei 2025 | 09:10 WIB
header img
Lombok Tengah Raih WTP ke-13, Ini Komentar DPRD. ist

LOMBOK, iNewsLombok.id — Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah kembali mengukir prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk ke-13 kalinya secara berturut-turut.

Pencapaian ini diapresiasi oleh Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah, H. Uhibbussa’adi, sebagai hasil kerja sama dan sinergi yang kuat antara lembaga eksekutif dan legislatif.

"Dengan capaian ini, Lombok Tengah kembali meneguhkan posisinya sebagai salah satu daerah di NTB dengan tata kelola keuangan terbaik," ungkap Uhibbussa’adi, yang juga menjabat sebagai Sekretaris DPW PKS NTB, pada Rabu (28/5/2025).


WTP Jadi Fondasi Penguatan Layanan Publik

Menurut Uhibbussa’adi, raihan opini WTP selama 13 tahun berturut-turut bukan hanya simbol administrasi, melainkan fondasi kuat untuk mendorong pelayanan publik yang berkualitas dan pembangunan daerah yang berkelanjutan.

Ia menambahkan bahwa penghargaan dari BPK ini seharusnya menjadi motivasi bagi seluruh jajaran pemerintahan untuk meningkatkan efisiensi, akuntabilitas, dan transparansi dalam pengelolaan anggaran daerah.

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut