get app
inews
Aa Text
Read Next : Masjid Hubbul Wathan Islamic Center Mataram Geger, Pria Salat di Saf Perempuan Ternyata Mahasiswa

Polisi Tangkap Dua Jambret di Mataram, Sita Motor Curian hingga Jimat Sakti

Rabu, 16 April 2025 | 18:18 WIB
header img
Polisi Tangkap Dua Jambret di Mataram, Sita Motor Curian hingga Jimat Sakti. iNewsLombok.id/Sri Susantini

LOMBOK, iNewsLombok.id — Dua pelaku kejahatan jalanan yang kerap meresahkan masyarakat, akhirnya diringkus aparat Polresta Mataram. Kedua pelaku yakni M alias Pake (28) warga Praya Tengah dan MA alias GI (24) warga Pujut, Lombok Tengah, diketahui telah beraksi di setidaknya 10 Tempat Kejadian Perkara (TKP) di wilayah Kota Mataram dan Lombok Tengah.

Kapolresta Mataram, AKBP Hendro Purwoko, menjelaskan bahwa penangkapan pelaku dilakukan usai aksi terakhir mereka yang gagal dan membuat salah satu pelaku tertangkap warga.

"Dari hasil interogasi, keduanya mengaku sudah melakukan dua kali jambret dan delapan kali curanmor. Bahkan sempat mencuri mobil di Batu Keliang dan Sandubaya," jelas Hendro saat konferensi pers di Polsek Ampenan, Rabu (16/4).

Jimat dan Motor Curian Diamankan

Dari tangan para pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa beberapa unit sepeda motor, sebuah golok, tas ransel, serta sebuah jimat yang mereka yakini sebagai 'pelancar' aksi kejahatan.

“Salah satu dari pelaku percaya pada jimat untuk memudahkan aksinya. Tapi tetap saja tertangkap,” tambah Hendro.

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut