MATARAM, iNewsLombok.id - Pembalap MotoGP 2023 tak hadir, masyarakat tetap antusias meramaikan acara parade para pembalap yang digelar di pusat Kota Mataram, Rabu siang (11/10/2023).
Kegiatan yang serupa pada tahun lalu diadakan di Jakarta kini dilangsungkan di Kota Mataram. Parade dimulai pada pukul 13.00 WITA dengan rute dari Polda NTB ke Kantor Gubernur NTB.
Adapun beberapa pembalap yang mengikuti parade ini diantaranya, Somkiat Chantra, Jeremy Alcoba, Filipe Salac, dan juga Mario Suryo Aji, salah satu pembalap kelas Moto3 asal Indonesia juga terlihat bergabung dalam arak-arakan keliling kota tersebut.
Dirut MGPA Priandhi Satria menuturkan bahwa menurut para pembalap, kegiatan parade ini sangat seru melihat antusiasme masyarakat yang tinggi.
"Mungkin karena tempatnya pas, sehingga menurut mereka acara parade ini seru sekali. Saya sendiri juga terpana melihat begitu antusiasnya warga keluar memadati jalan sepanjang Mapolda NTB sampai Kantor Gubernur," ucap Dirut MGPA Priandhi Satria.
Editor : Purnawarman