"Gubernur pada intinya mempertimbangkan kapasitas dan juga berasal dari daerah setempat,"terangnya.
Untuk diketahui DPRD NTB mengirimkan tiga nama calon penjabat Bupati Lotim yakni Asisten Daerah II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda NTB Dr Fathul Gani, Sekda Lombok Timur M Taufik dan Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB Akhsanul Khalik.
Sedangkan informasi yang beredar tiga nama rekomendasi yang beredar yakni ada tambahan satu nama penjabat rekomendasi Gubernur NTB Kepala Bappeda Dr Iswandi.
Namun saat diinformasi tiga nama tersebut dan dua nama yang beririsan tersebut Hamdi menolak menyebutkan nama.
"Saya tidak sebut nama (pj bupati lombok timur), pak Gubernur NTB yang bisa menjawab,"ungkapnya.
Editor : Purnawarman