“Dan aktivitas bertemu masyarakat ini bukan hanya dilakukan saat menjadi Gubernur. Sebelum menjadi Gubernur pun, DZ (Zulkieflimansyah) sudah melakukan hal ini,” kata Didu.
Pun andai aktivitas menyapa masyarakat secara langsung tersebut bagian dari memoles citra diri atau memiliki tujuan serupa lainnnya, Didu menegaskan, fakta bahwa Gubernur Zul dalam satu hari mengunjungi masyarakat di berbagai tempat secara langsung adalah hal yang tak terbantahkan.
“Terlepas orang pro dan kontra, DZ sudah mencetak sejarah sebagai satu-satunya Gubernur di NTB yang melakukan hal tersebut,” tandas Didu seraya menekankan, butuh stamina yang sangat prima untuk bisa melakukan aktivitas kedinasan seperti yang dilakukan Gubernur Zul.
Mantan Eksekutif Daerah WALHI NTB dua periode ini menegaskan, apa yang dilakukan oleh Gubernur Zul tersebut bisa menjadi inspirasi bagi kepala daerah lainnya. Tidak hanya di NTB, tapi juga para kepala daerah lain di Indonesia.
Editor : Purnawarman