Muazzar juga menyinggung adanya kalimat dalam surat dari Humas Pemprov NTB yang menyebut pihak Unram tidak beretika.
"Itu sangat kami sayangkan. Kami sudah berusaha semaksimal mungkin bersurat dan berkoordinasi. Bahkan 4 hari sebelum acara, saya bersama Kabag Umum kembali mengantar surat ke TU Pimpinan," tambahnya.
Plt Adpim Pemprov NTB akhirnya menyampaikan permintaan maaf atas kekeliruan tersebut kepada panitia Universitas Mataram (Unram). Diketahui, surat-surat panitia kemungkinan tidak terarsipkan dengan baik oleh pihak Humas dan Protokol.
"Mereka sudah meminta maaf dan mengakui kesalahan slip arsip surat," tutup Muazzar.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait