Ali BD Kritik Visi Makmur Mendunia Jalan Salah Langkah, Gubernur Iqbal Rehab Kantor DPRD Tidak Urgen
LOMBOK, iNewsLombok.id – Tokoh NTB, Ali Bin Dahlah, mengkritik langkah Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Muhamad qbal, yang berencana merenovasi kantor DPRD NTB.
Menurutnya, kebijakan tersebut tidak sejalan dengan prioritas utama yang seharusnya dijalankan oleh kepala daerah berdasarkan visi dan misi yang telah dijanjikan kepada masyarakat.
“Renovasi kantor itu tidak urgen. Harusnya kepala daerah fokus menjalankan visi dan misinya. Makmur Mendunia ini jalan salah langkah,” ujar Ali dalam video di kanal YouTube, Kamis (17/4/2025).
Ali menyoroti infrastruktur jalan provinsi yang menurutnya masih dalam kondisi rusak parah di berbagai wilayah NTB. Ia mendesak agar Gubernur segera mengambil langkah nyata untuk memperbaiki kondisi tersebut.
“Berapa panjang jalan provinsi di NTB? Banyak yang hancur. Itu yang harus segera diselesaikan, bukan urusan kantor dulu,” tegasnya.
Sebagai mantan kepala daerah, Ali membagikan pengalamannya ketika menjabat dua periode sebagai bupati.
Ia menekankan pentingnya membangun ekonomi terlebih dahulu sebelum memikirkan pembangunan kantor pemerintahan.
“Lima tahun pertama saya fokus membangun ekonomi, baru lima tahun kedua saya mulai memikirkan bangun kantor,” jelasnya.
Menanggapi perbandingan antara Gubernur Iqbal dengan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, Ali menilai hal tersebut kurang relevan karena perbedaan latar belakang pengalaman.
“Gubernur kita masih baru, masih membaca dan belajar. Tidak bisa disamakan dengan Gubernur yang sudah pernah jadi bupati dan dekat dengan masyarakat,” katanya.
Meski demikian, Ali tetap memberikan ruang dan waktu kepada Gubernur Iqbal untuk mewujudkan visi dan misinya.
“Wajar kalau sekarang belum banyak dilakukan. Kita beri kesempatan untuk buktikan cita-citanya,” pungkasnya
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait