Nasib Naas, Konten Kreator China saat Live Streaming Mukbang Tewas setelah Konsumsi 10 Kg Makanan

Wiwie Haryani/Purnawarman
Nasib Naas, Konten Kreator China saat Live Streaming Mukbang Tewas setelah Konsumsi 10 Kg Makanan. (Foto: Shutterstock)

JAKARTA, iNewsLombok.id - Naas menimpa Kreator konten bernama Pan Xiaoting dikutip dari iNews.id wanita asal China itu disebut-sebut meninggal saat melakukan live streaming alias siaran langsung saat melakukan mukbang makanan dalam porsi sangat banyak.  Menurut China News saat itu, selebriti mukbang berusia 24 tahun itu sedang melakukan tantangan makan ekstrem.

Tantangan itu mengharuskan Xiaoting untuk makan tanpa henti selama lebih dari 10 jam di siaran langsung setiap harinya. Dalam setiap kali makan, dia berusaha mengonsumsi lebih dari 10 kilogram makanan.

Kematianya lantas menjadi sorotan dan membuat berbagai pihak bertanya-tanya terkait regulasi industri live streaming, serta menyoroti tren mukbang ekstrem terhadap risiko kesehatan. 

Xiaoting sebelumnya berprofesi sebagai seorang pramusaji. Dia mulai tertarik untuk menjadi kreator konten mukbang, setelah melihat rekan kerjanya mendapatkan banyak uang hanya dengan membuat konten mukbang. 

Editor : Purnawarman

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network