Xavi mengungkapkan akan meninggalkan Barcelona di akhir musim. Xavi datang terlambat saat konferensi pers usai laga melawan Villarreal.
Sebab, dia mengaku menemui presiden klub untuk meminta izin meninggalkan Barcelona di akhir musim.
"Saya ingin mengumumkan bahwa pada tanggal 30 Juni saya tidak akan melanjutkan sebagai pelatih Barca," kata Xavi dikutip dari Fotmob, Minggu (28/1/2024).
"Ini adalah keputusan yang telah saya buat dengan presiden dan Rafa Yuste. Situasi ini membutuhkan perubahan. Hal ini tidak bisa dilanjutkan," tuturnya.
Dia menilai saat ini Barcelona butuh perubahan agar kembali bersaing di kompetisi Liga Spanyol dan Eropa. Dia menyebut keputusan meninggalkan Barcelona merupakan pilihan terbaik.
"Saya pikir klub membutuhkan perubahan dinamika. Sebagai seorang pelatih, demi kebaikan para pemain, saya pikir mereka akan membebaskan diri mereka sendiri. Kami bermain dengan banyak ketegangan. Demi kebaikan direksi, yang terbaik adalah saya pergi," katanya.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait