MATARAM, iNewsLombok.id - Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPD RI dapil NTB H Nurdin Ranggabarani siap mengganti petahana yang saat ini tidak punya peran dimasyarakat. Dan menargetkan masuk empat besar di perolehan suara DPD.
"Di DPD kita tidak berbicara jumlah, intinya kita jadi pemenang karena nanti akan direngking, Insyaallah nurdin ada di empat besar,"ungkap Nurdin, Minggu (14/5/2023).
Nurdin juga yakin akan bisa memperjuangkan kepentingan daerah di NTB dengan membangun hubungan baik dengan provinsi dan kabupaten kota.
"DPD RI ini mewakili kepentingan daerah. Kita akan mempersatukan gerakan perjuangan provinsi dan kabupaten yang ada di NTB,"terangnya.
Nurdin menyinggung petahana yang sudah bekerja Perjuangan kita bersama, rekan petahana sdh melakukan fungsinya. Nurdin menyebut peran DPD akan kuat jika jatuh ketangan orang yang tepat.
"Ibarat pisau akan tumpul kalau diberikan kepada orang yang tidak tepat. Tidak ada yang lemah tergantung yang memegang. Kalau yang lemah hari ini ganti semua. Kalau yang tumpul ganti yang tajam,"tegasnya.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait