get app
inews
Aa Text
Read Next : DPRD NTB Desak Gubernur Iqbal Segera PLT-kan Sekda untuk Efisiensi Birokrasi

Harga Cabai di NTB Turun Drastis, Gubernur Iqbal: Dari Rp200.000 Jadi Rp105.000/Kg

Sabtu, 15 Maret 2025 | 22:01 WIB
header img
Harga Cabai di NTB Turun Drastis, Gubernur Iqbal: Dari Rp 200.000 Jadi Rp 105.000/Kg. ist

Sementara itu, di Pasar Rakyat Mandalika Kuta, Gubernur merencanakan penataan ulang pasar agar lebih sesuai dengan karakter pedagang dan mendukung pariwisata Mandalika.

“Pasar ini sebetulnya sudah memiliki fasilitas lengkap, seperti tempat jualan ikan dan daging, pengolahan sampah, serta parkir luas. Sebelum MotoGP, kami akan menata ulang supaya pasar ini bisa berfungsi kembali secara penuh,” jelasnya.

Penataan pasar ini juga sejalan dengan visi Pemprov NTB untuk mendukung UMKM dan mengembangkan ekonomi lokal. Dengan pasar yang lebih tertata, diharapkan dapat menjadi pusat perdagangan yang nyaman bagi warga sekaligus mendukung sektor pariwisata NTB.

Sebagai daerah yang dikenal dengan event internasional seperti MotoGP dan World Superbike (WSBK), perbaikan pasar menjadi langkah penting dalam meningkatkan kesejahteraan pedagang dan daya tarik wisata di kawasan Mandalika.

“Kami ingin memastikan ekonomi masyarakat tetap bergerak, UMKM berkembang, dan sektor perdagangan bisa bersinergi dengan pariwisata di NTB,” pungkas Gubernur.

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut