get app
inews
Aa Read Next : Golkar Final Serahkan B1KWK ke 11 Cakada NTB 2024

KNPI NTB Netral di Pilkada Serentak 2024: Tak Mendukung ke Salah Satu Kandidat

Minggu, 03 November 2024 | 18:56 WIB
header img
Wakil Ketua DPD KNPI NTB, Sarif Hidayat. ist

LOMBOK, iNewsLombok.id - DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi NTB menegaskan bersikap netral dalam perhelatan Pilkada serentak tahun 2024. KNPI sebagai wadah organisasi kepemudaan, tidak akan partisipasi untuk berpihak mendukung salah satu kandidat. 

"Kami sebagai organisasi kepemudaan, DPD KNPI NTB bersikap netral, tidak berpihak mendukung salah satu kandidat pasangan calon pada pilkada serentak tahun 2024 ini," terang Wakil Ketua DPD KNPI NTB, Sarif Hidayat pada Minggu (3/11/2024). 

Dengan penegasan tersebut, maka seluruh pengurus KNPI NTB dilarang untuk mencatut atau mengatasnamakan organisasi KNPI untuk mendukung salah satu Paslon di Pilkada 2024, baik tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota. 

"Kalau pribadi-pribadi ya silahkan, kami hormati hak politik masing-masing. Tapi tidak membawa-bawa nama organisasi. Karena KNPI secara organisasi jelas dan tegas mengambil sikap netral," ungkap Sarif. 

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut