LOMBOK, iNewsLombok.id - Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan bersama Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram siagakan 48 petugas imigrasi di Asrama Haji NTB untuk mendukung kelancaran pemberangkatan maupun pemulangan jemaah haji selama musim haji Embarkasi Lombok (LOP) tahun 2024.
Petugas imigrasi yang telah ditunjuk dalam satuan tugas embarkasi dan debarkasi jemaah haji memiliki tugas dalam pelaksanaan peneraan tanda masuk/keluar (clearance) pada paspor jemaah haji.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTB, Parlindungan mengatakan, ke 48 petugas tersbut terbagi menjadi 3 unit yakni Unit A, B dan C yang akan secara bergiliran melakukan peneraan paspor untuk setiap kloter yang terpusat di Asrama Haji NTB.
“Setiap unit akan terdiri dari 14 petugas dan 2 supervisor, dan tiap unit tersebut akan bertanggung jawab dalam pengumpulan paspor, pemeriksaan paspor dan cap paspor yang dilakukan secara terpusat di Asrama Haji. Saya sudah tekankan kepada anggota untuk memberikan pelayanan terbaik dan berikan bantuan untuk memperlancar calon jemaah haji Embarkasi Lombok berangkat ke Tanah Suci,” terang Parlindungan saat ditemui di sela pemantauan pemberangkatan Calon Jemaah Haji Kloter 1 LOP, Minggu (12/5/2024).
Editor : Purnawarman