get app
inews
Aa Read Next : Profil Baiq Isvie Rupaeda Ketua DPRD NTB periode 2024-2029, Pendidikan dan Karir

Standar Informasi Publik Haji 2023 di NTB Sudah Terpenuhi

Kamis, 08 Juni 2023 | 15:02 WIB
header img
Standar Informasi Publik Haji 2023 di NTB Sudah Terpenuhi. iNewsLombok.id/purnawarman

MATARAM, iNewsLombok.id - Ketua Divisi ASE Komisi Informasi (KI) Provinsi NTB Suaeb Qury menyebut bahwa sistem pelayanan dan informasi publik kementerian agama provinsi NTB sudah memenuhi standar dan informasi tetang haji dari sejak berangkat sampai di makkah sudah terpenuhi.

"Masyarakat baik jamaah maupun keluarga yang ditinggal bisa mengakses secara langsung kondisi keluaraga/jamaah Haji selama menjalankan ibadah haji. Selain itu pelayanan informasi bagi lansia sudah tersedia di asrama haji maupun di makkah,"ungkapnya, Kamis (8/6/2023) diruang kerjanya.

Menurut Suaeb akses informasi yang disediakan oleh kementerian agama secara khusus bagi lansia dan informasi setiap saat juga telah dipublikasilan oleh kementerian agama repblik indonesia dan sesuai dengan amanat UU 14 2008.pasal 9-11 (informasi setiap saat,informasi berkala dan informasi serta merta).

"Kami melihat komitmen dan keseriusam pelayanan dan akses informasi bagi jamaah haji dan masyarakat pada umumnya terkait dengan penyelenggaraan haji sudah luar biasa,begitu juga yang dilakukan oleh kementerian agama prov NTB,"ungkapnya.

Suaeb menyebut komisi informasi provinsi NTB mengapresiasi atas komitmen keseriusan kementerian agama prov NTB memaksimalkan pelayanan informasi publik dan informasi bagi para jamaah haji di NTB.

Semoga komitmen di tahun ini,bisa tetap dijaga dan memberikan pelayanan terbaik lagi bagi para tamu Allah SWT,"tegasnya.

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut