Melalui pertemuan GKSB DPR dengan Komisi Persahabatan Majelis Suro Arab Saudi diharapkan kerjasama kedua negara semakin kuat. Terutama, kata Johan Rosihan, pada sektor peternakan, sebagai salah satu sektor unggulan yang berperan membangkitkan perekonomian kedua negara.
Diketahui, kerjasama Indonesia dan Arab Saudi telah berlangsung lama dalam berbagai bidang. Sehingga GKSB DPR menekankan pentingnya kedua negara meningkatkan kerjasama di bidang investasi peternakan.
Mengingat potensi peternakan di Pulau Sumbawa-NTB sangat menjanjikan lantaran berkaca dari daya dukung alam, sosial budaya dan kearifan lokal. "Kami mengundang para investor Arab Saudi untuk bekerjasama membangun peternakan di Pulau Sumbawa, NTB melalui berbagai skema investasi," ujar Johan Rosihan.
"Terutama memperkuat infrastruktur peternakan yang lebih maju dan modern, dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan para peternak," lanjutnya. Legislator Senayan kelahiran asal Kabupaten Sumbawa tersebut menegaskan, bahwa diperlukan penguatan kerjasama Indonesia dengan Arab Saudi.
Editor : Dewi Ayu Tri Anjani