Mataram, iNewsLombok.id - Hasil verifikasi data calon Atlet Pelatda Sangkareang KONI Kota Mataram memberikan informasi bahwa peluang juara bertahan pada event Porprov tahun ini akan kembali diraih kota Mataram.
Kesimpulan tersebut dinyatakan tim verifikasi Satlak Pelatda Sangkareang, Senin (18/4), yang telah menyelesaikan proses verifikasi data atlet dan peluang medali calon atlet Pelatda kota Mataram, hingga Senin dini hari (18/4).
"Melihat hasil verifikasi atlet dipastikan kota Mataram masih berpeluang besar kembali mempertahankan predikat juara umum Porprov 2022," ujar Andik Budi Hariono, Ketua Satlak Pelatda Sangkareang usai menerima hasil pembahasan tim verifikasi, Senin (18/4).
"Tanpa ingin mendahului kehendak Yang Maha Kuasa memperhatikan hasil verifikasi peluang medali yang kami seleksi dari kualifikasi persyaratan atlet yang diajukan cabor kami yakin akan bisa membawa kembali kota Mataram jadi juara umum pada Porprov November nanti," imbuh pria yang juga Binpres KONI Kota Mataram ini.
Tim verifikasi diketahui telah bekerja selama tiga hari mulai Jumat hingga Minggu, (15-17/4) menyeleksi berkas atlet usulan cabor yang akan mengikuti Pelatda Sangkareang menghadapi Porprov 2022 yang sedianya akan dilaksanakan November mendatang. Dan Senin dini hari kerja tim ini dikebut dan hasilnya sudah final.
Berkas yang masuk sejak Senin (11/4) ke Tim Satlak sebanyak 18 cabor dan menyeleksi Ratusan atlet hasil usulan pengurus cabor untuk bisa mengikuti Program Pelatda Sangkareang tahun ini sebagai lanjutan Program Pelatda KONI Kota Mataram yang dilaksanakan sejak 2020 lalu.
Sementara itu Sekretaris Satlak Pelatda Sangkareang, L Ega Nenditia, mengungkapkan jumlah data atlet yang terverifikasi sebanyak 78 atlet. Jumlah ini masih akan ditambah dengan atlet potensial lainnya di sisa waktu persiapan hingga menjadi 100 atlet sesuai target yang direncanakan.
Ega berharap target jumlah atlet yang diproyeksikan ini bisa tercapai dan memenuhi ekspektasi serta harapan masyarakat kota Mataram kembali menjadi juara umum.
" Melihat jumlah dan peluang berdasarkan perkembangan prestasi atlet yang kami terima insha Allah jumlah atlet dan rencana medali yang ditargetkan bisa dicapai," tandas pria yang juga pelatih karate ini.
Ega melanjutkan hasil verifikasi ini kemudian akan segera diplenokan dalam satu dua hari ini bersama Tim Satlak dan Jajaran Pimpinan KONI Kota Mataram.
"Kami berharap do'a dan dukungan masyarakat kota Mataram agar kerja tim Satlak ini bisa bekerja dengan baik sesuai harapan," pungkas Ega.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait