H-1 Pendaftaran CPNS 2024 Pemprov NTB Tercatat 4490, Dokter Spesialis Sepi Peminat

Purnawarman
H-1 Pendaftaran CPNS 2024 Pemprov NTB Tercatat 4490, Dokter Spesialis Sepi Peminat. Foto: SindoNews

LOMBOK, iNewsLomnok.id - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Yusron mengungkapkan bahwa sampai h-1 pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemprov sudah 4.490 pelamar.

"Hingga hari ke-20 menuju 1 hari tersisa masa pendaftaran CPNS, terpantau sabanyak 4.490 pelamar dan yang men-submited ada 3308 pelamar per-siang tadi,"ungkapnya, Senin (9/9/2024).

Yusron menyebut bahwa formasi tenaga teknis mendominasi ketimbang formasi tenaga kesehatan.

"Terbukti semua formasi tenaga teknis penuh peminat ratio kompetisinya sangat tinggi ada yang 1:110 formasinya 2 orang seperti tenaga pengendali dampak lingkungan peminatnya sebanyak 178 orang pun demikian untuk perawat formasi 2 yang berminat 220 orang,"terangnya.

Yusron menyebut bahwa formasi kesehatan meski umumnya terisi namun ada beberapa formasi yang hingga siang tadi masih sepi pendaftar seperti dokter sub spesialis maupun beberapa dokter spesialis yang kebutuhannya masing-masing 1 orang.

"Dokter sub spesialis anak emergency, sub spesialis anak kardiologi, sub spesialis anestesi kardiovaskuler, sub spesialis anestesi pediatri, sub spesialis anestesi intensif care/ICU, sub spesialis jantung dan pembuluh darah, sub spesialis organ obstetri, sub spesialis penyakit dalam hematologi, sub spesialis THT komunitas,"terangnya 

Adapun untuk dokter spesialis masihh sepi pelamar: Spesialis anak butuh 2 orang spesialis anestisiologi 3 orang, dan masing-masing butuh 1 orang dokter spesialis bedah umum, bedah toraks kardiovaskuler, kedokteran nuklir, urologi, radiologi, penyakit dalam, patologi anatomi, obstetri dan mikrobiologi klinik.

"Publikasi sudah dimasifkan guna memberi info lebih luas dan berharap segera bagi yang berminat di waktu tersisa ini dapat mendaftar,"ungkapnya.

Editor : Purnawarman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network