Nurhidayah Kunci Tiket PPP, Siap Maju di Pilkada Lombok Barat 2024

Purnawarman
Nurhidayah Kunci Tiket PPP, Siap Maju Pilbup Lombok Barat 2024. ist

Sebelum PPP, Nurhidayah juga telah mendapatkan rekomendasi dari sejumlah partai politik seperti Demokrat dengan empat kursi dan Gelora satu kursi. 

Nurhidayah sementara ini telah mengantongi dukungan dari tiga parpol dengan jumlah 10 kursi di DPRD Lombok Barat. Adapun syarat maju di Pilbup Lombok Barat adalah mendapatkan dukungan miniminal 9 kursi di DPRD Lombok Barat. 

Ditempat terpisah Juru Bicara Tim 9 Nurhidayah, Zainul Pahmi mengaku berterimakasih atas rekomendasi dari PPP kepada Nurhidayah. Pahmi mengungkap sejumlah pesan dari petinggi PPP kepada Nurhidayah.

"Rekomendasi dari PPP untuk dicatatkan di B1KWK, ini melengkapi dukungan yang sudah ada sebelumnya. Sekjen PPP Gus Arwani berpesan semoga rekomendasi PPP menjadi jalan untuk berjuang dan memimpin Lombok Barat. PPP juga berharap agar program dan visi-misi Ibu Nurhidayah disampaikan kepada publik agar publik tahu rencana arah pembangunan Lombok Barat ke depan di tangan beliau," jelasnya.

Lebih jauh, untuk posisi bakal calon wakil bupati yang akan mendampingi Nurhidayah, pihaknya mengaku akan diumumkan kepada publik dalam waktu dekat.

"Untuk posisi wakil, kami meminta publik sabar. Dalam waktu dekat akan diumumkan oleh Ibu Cabup Nurhidayah," ungkapnya.

Editor : Purnawarman

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network