"Hari ini, untuk maju, PSSI hanya butuh satu hal yaitu nyali," ucapnya.
Erick menyebut persoalan sepak bola Indonesia memang sudah sangat mengakar. Hal itu di antaranya pembinaan usia muda yang tak berjalan dengan baik, pengelolaan kompetisi liga yang berantakan, dan lain-lain.
"Mencari 11 orang dari 270 juta rakyat Indonesia untuk membentuk tim nasional yang kompetitif tidak sulit jika semua hal itu kita benahi dengan benar. Sekarang, sudah saatnya sepak bola kita naik kelas," ungkap Erick.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait