Dua Desa Wisata di Lombok Juarai ADWI 2022, Kadispar: Bukti Sinergi dalam Membangun Desa Wisata

Purnawarman
Dua Desa Wisata di Lombok Juarai ADWI 2022, Kadispar: Bukti Sinergi dalam Membangun Desa Wisata

JAKARTA, iNewsLombok.id - Dua Desa wisata yang dimiliki Lombok yakni Desa Wisata Loang Baloq dan Desa Wisata Buwun Sejati berhasil meraih juara pada malam penganugerahan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022, (30/10)di Ballroom Susilo Sudirman Kemenpar RI.

Desa Wisata Loang Baloq berhasil meraih juara 1 kategori souvenir dan Desa Wisata Buwun Sejati yang berhasil meraih juara harapan 2 dalam kategori desa wisata rintisan.

ADWI 2022 diikuti oleh lebih dari 3000 Desa Wisata di seluruh Indonesia, dari seluruh Desa Wisata tersebut kemudian terpilih 50 Desa Wisata yang masuk dalam 11 kategori.

“Alhamdulliah, pada tahun 2022 ini kita memperoleh hasil yang lebih baik lagi, ini adalah bukti sinergi dalam membangun desa wisata. Semoga ini memacu desa wisata lainnya di NTB untuk terus berkembang dan mandiri,” ungkap Kepala Dinas Pariwisata, H. Yusron hadi yang turut hadir dalam malam penganugerahan ADWI 2022.

Editor : Purnawarman

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network