get app
inews
Aa Text
Read Next : Sengketa Lahan Bumbangku Lombok Tengah Memanas, Pemilik Lahan Siap Tempuh Jalur Hukum

Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dorong Penguatan PIP di Lombok Tengah, Targetkan 50 Ribu Siswa

Selasa, 15 April 2025 | 12:22 WIB
header img
Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dorong Penguatan PIP di Lombok Tengah, Targetkan 50 Ribu Siswa.ist

LOMBOK, iNewsLombok.id – Wakil Ketua Komisi X DPR RI, H.L. Hardian Irfan, ST., M.Si, menegaskan pentingnya sinergi semua pihak dalam menyukseskan Program Indonesia Pintar (PIP). Hal itu ia sampaikan dalam acara sosialisasi PIP yang berlangsung di Aula SMPN 1 Praya, Selasa (15/4/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, mulai dari Kadis Dikbud Lombok Tengah H. Lalu Idham Khalid, Ketua Komisi II DPRD NTB H.L. Pelita Putra, serta anggota DPRD Lombok Tengah dari Fraksi PKB. Hadir pula para kepala sekolah dari jenjang PAUD hingga SMA/SMK.

Dalam sambutannya, Hardian menegaskan bahwa PIP adalah bukti nyata kehadiran negara dalam membantu akses pendidikan bagi anak-anak Indonesia, termasuk di Lombok Tengah.

Ia menyebutkan, kuota penerima PIP untuk Lombok Tengah mencapai 50.000 siswa tahun ini.

“Kita semua harus mendoakan agar program ini berjalan dengan lancar dan mampu menekan angka putus sekolah,” ujarnya.

Lebih jauh, Hardian menggarisbawahi bahwa pengawasan distribusi dan pelaksanaan PIP perlu melibatkan berbagai elemen, mulai dari pemerintah daerah hingga tokoh masyarakat desa. Keterlibatan ini dinilai penting agar bantuan yang diberikan tepat sasaran.

Ia juga mengangkat wacana pembentukan Badan Guru Nasional yang akan menjamin kesetaraan hak guru negeri dan swasta.

“Guru harus mendapatkan hak yang setara, apapun instansinya. Pendidikan swasta juga akan masuk dalam skema kebijakan ini,” tambahnya.

Selain itu, ia menyoroti dua tantangan besar di Lombok Tengah, yakni tingginya angka kemiskinan dan putus sekolah. Namun dengan hadirnya program-program strategis seperti PIP, ia optimistis kondisi tersebut bisa diatasi.

“Saya akan kerja bareng dengan orang-orang yang mau kerja nyata. Data yang akurat dan efisien adalah kuncinya,” tutup Hardian

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut