get app
inews
Aa Text
Read Next : IJU Siap Amankan Keputusan Partai Demokrat Dukung Zul-Uhel di Pilgub 2024

Lahir dari Keluarga Pendidik, IJU Beri Inspirasi Generasi Muda Pentingnya Berbakti kepada Guru

Kamis, 19 Oktober 2023 | 11:33 WIB
header img
Lahir dari Keluarga Pendidik, IJU Beri Inspirasi Generasi Muda Pentingnya Berbakti kepada Guru. Ist

LOMBOK BARAT, iNewsLombok.id - Lahir dari keluarga pendidik, Ketua DPD Partai Demokrat NTB Politisi Indra Jaya Usman, memberikan contoh ke generasi muda tentang pentingnya berbhakti dengan para guru semasa sekolah.

”Mengabdi, bersilaturahmi, dan mengunjungi guru adalah cara kita mengenang akar pendidikan kita dan menghormati warisan intelektual mereka yang membentuk kita," ucap Anggota DPRD Lombok Barat tiga periode ini, Rabu (18/10/2023) IJU, begitu Indra Jaya Usman karib disapa, memang terlahir dari keluarga pendidik.

Ayahandanya, Drs. H. Salehi, adalah guru sekolah menengah pertama dan sudah mulai mengabdi sejak tahun 1973. Dari SMP Peringgarata di Lombok Tengah, ayahanda IJU pindah tugas ke SMP 2 Lingsar lalu mendapat promosi sebagai Kepala Sekolah SMP Sesaot.

Pindah tugas lagi sebagai Kepala Sekolah SMP 1 Lingsar, SMP Sigerongan, dan SMP Dasan Griya. Terakhir sebagai Kepala Sekolah SMP 1 Narmada, sebelum menjadi Pengawas Pendidikan dan purnabhakti pada 2010.

Memiliki ayahanda seorang guru, menjadikan IJU tahu persis, bagaimana di dalam senyap, seorang pendidik bekerja dua kali lebih keras dibanding murid-muridnya karena guru tidak hanya mengajar, tapi juga menginspirasi, dan memotivasi pada saat bersamaan.

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut