Oknum Anggota Dewan Nyabu di Lombok Tengah Akhirnya Dipecat, Ini Nama Penggantinya

Kemudian, Untuk pengganti saudara Ferdy sendiri saat ini masih proses, namun sempat mendengar akan digantikan oleh Ikhsan Ramdhani.
"Sempat dengar akan digantikan oleh Saudara Dany (Ikhsan Ramdhani)," tuturnya.
Di satu sisi, PAW sendiri sudah di jadwalkan oleh Badan Musyawarah (Bannmus) pada tanggal 9 Oktober mendatang.
"Insyaallah PAW akan dilakukan 90 Oktober mendatang," katanya.
PAW sendiri, Lanjut Lege, akan diikuti oleh Lalu Muhibban yang keluar dari partai Gerindra, Lalu Arif Rahman Hakim yang keluar dari PBB dan Ferdy dari partai Berkarya yang di berhentikan akibat terjerat kasus narkotika.
"Untuk menjabat sendiri sekitar 11 bulan sampai dengan bulan Agustus," tuturnya.
Lege pun berharap ini sebagai kasus pertama dan terakhir di Gedung DPRD ini dan juga tidak ada lagi kasus-kasus yang dapat merusak citra dan marwah DPRD.
Perlu diketahui bahwa, Ferdyansyah diamankan oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Lombok Tengah pada Jum'at 26 Mei 2023 lalu bersama dengan dua rekannya di Desa Puyung, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah.
Aparat kepolisian juga menyita sejumlah barang bukti berupa Satu Poket Sabu seberat 0,36 gram, 2 klup lembar plastik transparan, 4 buah Handphone dan sejumlah alat hisap.
Editor : Purnawarman