Respons PP IMI soal Penolakan Walikota Mataram jadi Tuan Rumah MXGP 2024 di Lombok

Purnawarman
Respons PP IMI soal Penolakan Walikota Mataram jadi Tuan Rumah MXGP 2024 di Lombok. iNews.id

LOMBOK, iNewsLombok.id - Respons Deputy Roda Dua PP (Pengurus Pusat) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Eddy Saputra soal Penolakan Walikota Mataram H Mohan Roliskana sebagai penyelenggara MXGP 2024. Bahwa penolakan tersebut didasarkan atas banyaknya masalah yang ditinggalkan.

"Yang  menolak adalah walikota mataram, dari berita yang ada, saya membacanya dikarenakan MXGP banyak meninggalkan masalah. Antara lain yang paling utama adalah masalah keuangan,"ungkap Eddy, Jumat (31/5/2024).

Eddy menyebut bahwa IMI sebagai induk organisasi balap motor, tidak menolak tapi tidak mendukung kegiatan ini, dikarenakan masih ada tunggakan pembayaran yang belum diselesaikan.

"Jadi sampai saat ini IMI belum memberikan surat rekomendasi, sampai diselesaikan kewajiban kewajiban tahun lalu kepada FIM dan untuk tahun ini juga harus diselesaikan sebelum surat rekomendasi IMI dikeluarkan,"tegasnya.

Eddy menyebut juga setiap penyelenggraaan event Nasional maupun Internasional akan selalu mendapat dukungan selama promotor didaerah bisa menyelesaikan masalah yang ditimbulkan.

"IMI pastinya sangat mendukung kegiatan balap motor kelas dunia seperti ini. Akan tetapi, kewajiban promotor lokal terhadap tagihan Federasi motor Internasional dan anggora IMI yang bertugas di tahun lalu harus di selesaikan terlebih dahulu,"tegasnya.

 

Editor : Purnawarman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network