Saleh menambahkan bahwa, masyarakat tentu sangat antusias dengan adanya kegiatan Operasi Pasar tersebut, mengingat harga bahan pokok semakin melonjak naik terutama komoditas beras.
"Warga merasa sangat terbantu dengan adanya operasi pasar yang digelar tiap minggu di seluruh kelurahan di Kota Bima,"terangnya.
Kegiatan operasi pasar ini tidak hanya dilakukan satu kali, melainkan bagian upaya berkelanjutan untuk terus menjaga stabilitas ekonomi masyarakat serta menekan laju inflasi di Kota Bima.
Pemerintah Kota Bima berharap dengan diadakannya secara rutin operasi pasar di seluruh kelurahan yang ada di Kota Bima, dapat menjaga Keseimbangan harga, keberlanjutan ekonomi serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemenuhan kebutuhan pokok dibawah harga pasar.
Editor : Purnawarman
Artikel Terkait