get app
inews
Aa Text
Read Next : Erick Thohir Pastikan Proses Naturalisasi Emil Audero, Dean James,dan Joey Pelupessy Berjalan Lancar

PSSI Resmi Pecat Indra Sjafri dari Jabatan Pelatih Timnas Indonesia U-20

Minggu, 23 Februari 2025 | 18:59 WIB
header img
PSSI Resmi Pecat Indra Sjafri dari Jabatan Pelatih Timnas Indonesia U-20.iNews.id

JAKARTA, iNewsLombok.id – PSSI secara resmi memutuskan untuk memecat Indra Sjafri dari posisi pelatih kepala Timnas Indonesia U-20. Keputusan ini diambil menyusul kegagalan tim Garuda Nusantara di Piala Asia U-20 2025, di mana mereka gagal melaju ke perempat final dan kehilangan kesempatan untuk lolos ke Piala Dunia U-20 2025.

Dalam tiga pertandingan fase grup, Timnas Indonesia U-20 hanya mampu meraih satu poin setelah dua kekalahan dari Iran (0-3) dan Uzbekistan (1-3), serta satu hasil imbang melawan Yaman (0-0). Performa tersebut membuat mereka finis di posisi ketiga Grup C.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjelaskan bahwa keputusan ini diambil setelah melalui proses evaluasi yang melibatkan Wakil Ketua Umum dan para Exco PSSI.

"Setelah evaluasi, kami memutuskan untuk melepas coach Indra Sjafri sebagai pelatih kepala Timnas U-20," ujar Erick pada Minggu (23/2/2025).

Erick juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras dan jasa Indra Sjafri selama menangani Timnas U-20.

"Saya pribadi dan PSSI sangat berterima kasih atas prestasi yang telah dicapai coach Indra, termasuk juara AFF U-19 2024 dan lolos ke Piala Asia U-20 2025," tambahnya.

PSSI kini akan segera mencari pengganti Indra Sjafri untuk memastikan program pembinaan pemain muda tetap berjalan. Hal ini penting untuk mempersiapkan mereka sebagai pelapis utama Timnas senior di masa depan.

"Keputusan ini diambil secara profesional, dan coach Indra juga memahami serta menerimanya. Hubungan kami tetap baik, dan coach Indra akan selalu menjadi bagian dari sepak bola Indonesia," tegas Erick.

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut