get app
inews
Aa Text
Read Next : Gubernur Bengkulu Rohidin Sempat Kenakan Rompi Polantas setelah di OTT KPK, Ini Alasannya

Tim Garuda Nusantara Harus Akui Keunggulan Selandia Baru, Skor Akhir 1-2

Minggu, 19 Februari 2023 | 21:56 WIB
header img
Tim Garuda Nusantara Harus Akui Keunggulan Selandia Baru, Skor Akhir 1-2. (foto: Twitter/Theaseanball)

JAKARTA, iNewsLombok.id - Timnas Indonesia U-20 yang memiliki julukan Garuda Nusantara tak mampu mengejar ketertigalannya di babak kedua setelah tim Selandia Baru beehasil menang tipis 1-2.

Laga Garuda Nusantara U-20 melawan Selandia Baru tersebut digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (19/2/2023). Indonesia sebenarnya tampil oke di babak pertama.

Namun pada babak kedua, lini belakang Indonesia lengah. Akhirnya Indonesia dihukum dua gol Selandia Baru.

Jalan Pertandingan

Timnas Indonesia U-20 dan Selandia Baru U-20 langsung bermain lepas sejak menit pertama. Oleh dikarenakan, kedua tim langsung jual dan serangan dengan intensitas tinggi.

Pada menit ke-19, Skuad Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-20 hampir unggul atas Selandia Baru U-20. Sayangnya, sepakatan Arkhan Fikri dari luar kotak penalti masih bisa dihalau kiper tim tamu.

Tim asuhan Shin Tae-yong itu pun terus membombardir pertahanan Selandia Baru U-20. Namun, gol yang dinantikan belum kunjung tercipta sampai menit ke-24.

Selandia Baru U-20 mulai kehilangan sentuhan memasuki akhir babak pertama. Oleh dikarenakan, tim itu kesulitan menembus jantung pertahanan Timnas Indonesia U-20.

Pada menit ke-42, Timnas Indonesia kembali menciptakan peluang emas. Namun, sepakan Frengky Misa itu masih membentur mistar gawang Selandia Baru U-20.

Sampai akhir babak pertama tidak ada gol tercipta antara Timnas Indonesia U-20 melawan Selandia Baru U-20. Padahal, satu sama lainnya menciptakan peluang dalam laga itu.

Babak kedua Timnas Indonesia U-20 langsung menekan pertahanan Selandia Baru U-20.

Hal itu ditandai tim tua rumah langsung menciptakan tiga peluang, tetapi belum bisa dimaksimalkan menjadi gol. Pada menit ke-57, Selandia Baru U-20 berhasil unggul lebih dahulu atas Timnas Indonesia U-20. Gol itu diciptakan oleh Oliver John.

Timnas Indonesia U-20 hampir mencetak gol balasan. Namun, sepakan Kakang masih tipis di samping gawang Selandia Baru U-20. Pada menit ke-70, Selandia Baru U-20 memperlebar keunggulan atas Timnas Indonesia U-20.

Kali ini gol tim tamu dilesatkan oleh Jay Joshua usai memanfaatkan serangan balik. Timnas Indonesia U-20 punya peluang emas pada menit ke-77.

Sayangnya, Arkhan Fikri gagal memanfatkan peluang emas itu untuk mencetal gol ke gawang Selandia Baru U-20. Timnas Indonesia U-20 terus berjuang untuk memperkecil ketertinggalan.

Namun, sampai menit ke-85 belum ada satu pun gol yang tercipta dalam laga tersebut. Pada menie ke-89, satu pemain Selandia Baru U-20 diganjar kartu merah. Oleh dikarenakan, pemain itu dianggap wasit mengulur permainan saat akan melakukan pergantian.

Pada menit ke-90+2, Timnas Indonesia U-20 mrencetak gol memperkecil ketertinggalan. Gol itu diciptalam oleh Muhammad Ferarri usai memanfaatkan umpan tendangan sudut.

Sampai akhir babak kedua tidak ada gol lagi dalam laga itu. Timnas Indonesia akhirnya harus takluk 1-2 dari Selandia Baru U-20.

Susunan pemain Timnas Indonesia Vs Selandia Baru :

Timnas Indonesia U-20 : Cahya Supriyadi, Frengky Deaner, Kakang Rudianto, Sultan Zaky Pramana Putra Razak, Zanadin Fariz, Achmad Maulana Syarif, Alfriyanto Nico Saputro, Arkhan Fikri, Resa Aditya Nugraha, Robi Darwis, Rabbani Tasnim Siddiq

Pelatih : Shin Tae-yong

Selandia Baru U-20 : Hendry Merson Leonard Gray, Adam Peter Supyk, Isaac Robert Hugnes, Jackson Thomas Jarvie, Lukas Eric Kelly-Heald, Theo Michael Ettema, Dan O'Connell Mckay, Fin Ngahina Roa Conchie, Jay Joshu Herdman, Oscar Obel Hall, Kian Donkers

Pelatih : Darren Shaun Barrzeley

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut