get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemda Loteng Libatkan Mahasiswa di KEK Mandalika, Datangkan 1 Juta Wisatawan dalam Setahun

Awas Predator Anak, Oknum Guru Olahraga di Lobar Nekat Cabuli Siswinya

Kamis, 02 Maret 2023 | 17:59 WIB
header img
Awas Predator anak, Oknum Guru Olahraga di Lobar Nekat Cabuli Siswinya. iNewsLombok.id/Muzakir

LOMBOK BARAT, iNewsLombok.id - Polisi amankan oknum guru olahraga berinisial S (57) terduga pelaku pencabulan terhadap siswi di salah satu SD di Kecamatan Kediri, Lombok Barat yang saat ini sudah 5 orang korban yang melapor.

"Kami dari Sat Reskrim dan unit Reskrim Polsek Kediri menerima laporan dari masyarakat adanya tindak pidana pencabulan yang dilakukan oleh salah satu oknum guru di salah satu sekolah di wilayah Kecamatan Kediri," ungkap Kasat Reskrim Polres Lobar, Iptu I Made Dharma YP, saat dikonfirmasi, Kamis (02/03/2023).

Kata dia, oknum yang bersangkutan langsung diamankan beberapa jam setelah pihaknya menerima laporan dari orang tua salah seorang korban.

"Terduga pelaku inisial S sudah kami amankan ke Polres Lombok Barat untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya," imbuh dia.

Lima korban yang saat ini sudah melaporkan pencabulan itu sudah dilakukan pemeriksaan awal dengan didampingi orang tuanya. Serta telah dilakukan visum terhadap mereka.

"Terkait dengan perkara tersebut sekarang sudah masuk ke tahap penyidikan dan kami akan terus mendalami, apabila ada korban-korban lainnya," imbuh dia.

Dari keterangan yang telah dihimpun pihaknya di lapangan, bahwa selama ini terduga pelaku telah melakukan perbuatan bejatnya berulang kali setiap hari Jum'at, saat jam olahraga.

"Oknum guru terduga pelaku sudah sering melakukan (pencabulan) dan ini kejadian berulang yang dilakukan pada saat kegiatan olahraga. Terakhir dilakukan pada hari Jum'at minggu lalu," tuturnya.

Sehingga salah satu korban melaporkan hal itu kepada orang tuanya, kemudian orang tua korban merasa keberatan. Dan langsung melaporkan hal itu ke Polres Lombok Barat, pada Rabu (01/03) kemarin.

"Itu langsung kami tindaklanjuti dengan cepat, sehingga kami dapat melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap kasus ini," tambahnya.

Pihaknya pun akan berkoordinasi untuk memberikan pendampingan kepada para korban untuk meminimalisir trauma.

Sedangkan terhadap pelaku, kini disangakakan dengan pasal 82 ayat (1) juncto 76E Undang-Undang RI nomor 35 tahun 2014 tentang perlindungan anak. Di mana ancaman hukumannya minimal 5 tahun dan maksimal 15 tahun penjara.

"Akan tetapi pada pasal 82 ayat (2) di sana, karena pelaku sebagai tenaga pendidik, jelas itu dari hukuman ditambah sepertiga," pungkas Kasat Reskrim Polres Lobar ini.

Editor : Purnawarman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut